Harga Jasa Pembuatan Website Profesional

pic Harga Jasa Pembuatan Website Profesional

Harga jasa pembuatan website profesional tentu saja sesuai dengan karakteristik website yang dibuat.  Bila jasa website dibandrol murah bisa dipastikan web yang dibuat merupakan website instan yang siap pakai, yang belum tentu sesuai dengan karakter bisnis Anda.

Bila Anda mencari jasa pembuatan website saat ini, Anda tidak sulit menemukan harga jasa pembuatan website yang murah, bahkan ada yang banting harga

Bila Anda baru memulai bisnis online, Anda mesti lebih selektif dalam memilih jasa pembuat website. Disamping faktor biaya, pertimbangkan aspek kualitas dari website yang dhasilkan. Banyak pemula bisnis online yang kecewa dengan hasil website yang dibuat dengan harga murah.

Kekecewaan Pelanggan dari Jasa Pembuatan Website Murah

Kekecewaan pelanggan dari website yang dibuat secara instan dengan harga yang murah, diantaranya:

  • Website tidak responsif. Website tidak dapat ditampilkan dengan baik di berbagai perangkat.
  • Desain website yang tidak sesuai dengan karakteristik bisnis. Tampilan seadanya, tidak menarik, dan membuat pengunjung tidak betah berlama-lama di website itu.
  • Kesulitan mengelola konten. 
  •  Tidak dapat ditemukan oleh pelanggan, karena tidak menjadi prioritas yang patut ditampilkan oleh mesin pencari, seperti google.

 

Pilih Jasa Website yang Profesional

Pilihlah jasa website yang profesional. Bagaimana Anda mengenalinya? Mudahnya, lihat saja  website pemilik dari jasa pembuatan website. Apakah website penawaran dari jasa pembuatan website itu tampil bagus, menarik, dan mudah ditemui di mesin pencari. Tapi perhatikan dengan cermat, apakah tampilnya website dari pemilik jasa pembuatan website tersebut di google karena "beriklan"  atau bukan. Sebab, kalau beriklan (membayar), website siapa pun bisa tampil di halaman pertama pencarian. 

Bagaimana ciri website yang beriklan?  Ketika anda melakuian pencarian, yang tampil paling atas dari hasil pencarian dan ada tulisan "iklan", itulah website yang diiklankan di google. Jasa website yang seperti ini, tidaklah mesti menjadi prioritas. Sebab, bisa jadi, jika tidak diiklankan, website tersebut, tidak tampil di mesin pencarian.
Kan repot, bagaimana mungkin mereka akan membuat website Anda mudah ditemukan, bila websitenya sendiri saja tidak bisa ditemukan di google, bila tidak membayar!

Jadi pilihlah jasa website yang tampil bagus dan mudah Anda temukan di mesin pencarian seperti google yang tidak ada catatan "iklan".

Baca juga:  Service Jasa Pembuatan Website.

MAU PUNYA WEBSITE PROFESIONAL?

Silakan klik salah satu tombol cepat di bawah ini untuk menghubungi kami